Selasa, 20 November 2012

Dhanu Harus Puas ke-3

Lomba terakhir Pensidor ke-3 SD Negeri 9 Jambi yang seharusnya drum band. Karena cabang drum band yang mendapaftar hanya satu regu,dan dua regu dengan tuan rumah. Maka lomba drum Band dibatalkan. sehingga lomba Pidato bahasa Inggris merupakan cabang terakhir yang dilaksanakan pada perhelatan tahunan tersebut. Lomba Pidato Bahasa Inggris di ikuti oleh 24 peserta se Kota Jambi. Lomba pidato Bahasa Inggris termasuk juga lomba yang difavoritkan. Seluruh peserta tampil dengan sangat pede,dan meyakinkan, itulah paling tidak komentar dari dewan juri. Dewan juri yang lain berpendapat,bahwa seluruh peserta rata-rata sudah benar-benar memahami Bahasa Inggris. Mereka cukup meyakinkan. Anak-anak SD tidak akan kalah dengan kakak-kakak kelas di jenjang yang lebih tinggi. Anak-anak penuh yakin bahwa langkah demi langkah mampu dilaksanakan seluruh peserta. Dengan mental yang cukup handal kompetensi bahasa inggris anak-anak SD tidak diragukan lagi,begitulah pendapat dari juri satunya. Dewan juri sangat yakin , apabila anak-anak dibimbing secara serius dan tidak instan.Dewan juri merasa yakin anak-anak di Kota Jambi sangat yakin akan kemampuannya dalam hal pidato. Pada perlombaan pidato bahasa inggris juga sedikit terjadi insiden. baru peserta pertama maju. listrik PLN mendadak mati. Jambi Biasa mati ! Celetuk salah satu guru pendamping lomba. Segenap Panitia dengan cekatan mencarikan solusi dengan menghidupkan jenset agar pelaksanaan lomba tidak teraganggu. Setelah kurang lebih tiga jam mati listrik PLN baru hidup. Dengan hidupnya lampu PLN kebetulan bersamaan dengan selesainya lomba.pidato. Maka dewan juri langsung mengadakan sidang diruang kepala sekolah. 20 menit kemudian sidangpun selesai dan langsung di umumkan juri. Hasil selengkapnya pidato bahasa inggris sebagai berikut  :
  1. Juara pertama dengan nilai 517 jatuh pada nomor peserta 03 atas nama FAIRUS dari SD Islam Al-Fallah Jambi
  2. Juara kedua dengan nilai 490 jatuh pada nomor undian 06 atas nama Rekha Herlisna dari SDN 47 Jambi.
  3. Juara ketiga ,dengan nilai 485 jatuh pada no undian 08 atas nama Dhanu Aksan Fatih.dari SDN 9 Jelutung Jambi.
  4. Sementara itu dengan jumlah nilai 480 jatuh pada no peserta 13  atas nama Priska Jeanny Rosanty dari SD Xaverius 2
  5. Juara harapan kedua  dengan nilai 475 jatuh pada nomor undi 15 atas nama Bryan Atistakeily dari SD Kanaan Global school.
  6. dan juara harapan tiga dengan nomor undi 05 dengan nilai 464 atas nama Anava Syahdila Rachma dari SDI- Ahmad dalam Jambi.
dari data di atas maka dapat disimpulkan kompetensi anak dalam pidato Bahasa Inggris sangat ketat terbukti rata-rata tiap peringkat dengan selisih angka 5. Selamat dan Sukses untuk ananda semua. Salam dari panitia untuk semua peserta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar