Jumat, 31 Mei 2013

SEPIK



SEPIK adalah Sistem Elektronik Pementauan Implementasi Kurikulum. Sistem ini dikelola oleh Unit Implementasi Kurikulum 2013, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Fungsi utama SEPIK adalah :
  1. Menampilkan Informasi untuk Publik secara detil mengenai 6.325 Sekolah Sasaran, 74.289 PTK Sasaran, Jadwal dan Lokasi Pelatihan di 6 Region dan 31 LPMP.
  2. Memantau Status Distribusi Paket Buku ke LPMP dan sekolah sasaran Kurikulum 2013 sebagai e-livereport.
  3. Memantau Status Keterlaksanaan Pelatihan Instruktur Nasional, PTK Inti dan PTK Sasaran di LPMP sebagai e-livereport.
SEPIK dioperasikan oleh 7 Kelompok Operator sebagaimana gambar berikut:
http://kurikulum.kemdikbud.go.id/images/about_img.png

SEPIK berada di server fasilitas awan (Clouds) Jardiknas Pustekkom dengan nama sub-domain kurikulum.kemdikbud.go.id. SEPIK dapat diakses oleh kelompok operator dengan tingkat dan hak akses (Privilage) yang telah diatur oleh Administrator.

Selasa, 14 Mei 2013

CONTOH SOAL UKA 2013 :Pendekatan Komunikatif



Pendekatan Komunikatif
Pilihlah jawaban yang paling tepat! 
1. Kemampuan seseorang menerapkan ejaan dengan benar dalam tulisannya termasuk kompetensi ….  A.   gramatikal 
B.   sosiolinguistik 
C.   kewacanaan 
D.   strategi 
2. Keterampilan peserta didik dalam menyusun  pengamatannya menjadi wacana laporan merupakan wujud kompetensi …. 
A.   gramatikal 
B.   sosiolinguistik 
C.   kewacanaan 
D.  strategi 
3. Kemampuan peserta didik memilih ragam bahasa dengan tepat sesuai dengan kondisi mitra bicaranya termasuk kompetensi ….
 A.   gramatikal 
B.   sosiolinguistik 
C.   kewacanaan 
D.  strategi  
4. Bahasa adalah faktor utama dalam proses pembelajaran kemampuan kognitif yang merupakan hasil penelitian …. 
A. Fyle 
B. Bullock 
C. Laird 
D. Jarsild 
5. Kemampuan berbahasa tidak ada hubungannya dengan kemampuan berpikir adalah pendapat yang diungkapkan oleh …. 
A. Jarsild 
B. Ali 
C. Laird 
D. Fyle 
6. Bahasa identik dengan pikiran.  Pernyataan ini dikemukakan oleh …. 
A.   Jarsild 
B.   Ali 
C.   Laird 
D.   Fyle  
7. Pembelajaran berbicara harus berpusat pada fungsi komunikatif dan bukan dihafalkan. Pernyataan ini terdapat pada ….    
A.   peran peserta didik dalam proses belajar-mengajar 
B.   peran guru dalam proses belajar-mengajar 
C.   ciri pembelajaran bahasa yang komunikatif 
D.   peran materi pembelajaran   
8. Tidak merasa malu jika membuat kesalahan dalam berbahasa.  Ungkapan ini terdapat pada ….
 A.   peran peserta didik dalam proses belajar-mengajar
 B.   peran guru dalam proses belajar-mengajar
 C.   ciri pembelajaran bahasa yang komunikatif 
D.   peran materi pembelajaran 
9. Masing-masing peserta didik memiliki peran tertentu.  Pernyataan ini ditemui pada … 
A.   metodologi pembelajaran 
B.   peran guru dalam proses belajar-mengajar 
C.   peran peserta dalam proses pembelajaran 
D.   peran materi dalam proses pembelajaran 
10. Berikut ini merupakan kompetensi utama yang diharapkan dimiliki oleh peserta didik dalam pembelajaran bahasa menurut pendekatan komunikatif, kecuali …. 
A.   menguasai kebahasaan 
B.   terampil menyimak 
C.   terampil berbicara 
D.   terampil membaca 

CONTOH SOAL UKA 2013:Pendekatan Kontekstual



Pendekatan Kontekstual 
Pilihlah jawaban yang paling tepat! 
1. Rumusan pembelajaran yang sifatnya khusus pada pendekatan kontekstual menggunakan istilah ….  A.  CTL 
B.  CMP 
C.  RME 
D.  CMP dan RME 
2. Komponen yang mengarahkan peserta didik menyadari dirinya telah belajar terdapat pada…. 
A.  questioning 
B.  inquiry 
C.  reflection 
D.  modeling
3. Langkah pembelajaran yang mengarahkan peserta didik dapat membangun sendiri pengetahuan dan keterampilan barunya merupakan inti pokok dari komponen…. 
A.  asesmen autentik 
B.  refleksi 
C.  pemodelan  
D.  konstruktivisme 
4. Memberikan contoh-contoh dalam proses belajar-mengajar sesuai dengan prinsip pembelajaran dalam komponen…. 
A. refleksi 
B. pemodelan 
C. bertanya 
D. konstruktivisme    
5. Merumuskan teori berdasarkan hasil pengamatan terdapat dalam komponen….
 A. inkuiri 
B. bertanya 
C. refleksi 
D. pemodelan
6. Langkah belajar yang bertujuan agar peserta didik dapat menyampaikan pendapatnya terdapat pada komponen…. 
A. konstruktivisme 
B. bertanya 
C. masyarakat belajar 
D. penilaian autentik 
7. Komponen yang mengarahkan peserta didik untuk mendapatkan informasi dalam proses pembelajaran adalah…. 
A. bertanya 
B. refleksi 
C. inkuiri 
D. pemodelan   
8. Pendidikan Matematika yang realitas dikembangkan di …. 
A. Amerika 
B. Belanda 
C. Michigan
 D. Indonesia  
9. Salah satu karakteristik pendekatan kontekstual diungkapkan pakar/lembaga adalah…. 
A. penilaian yang sebenarnya 
B. menggunakan berbagai sumber 
C. guru kreatif 
D. memiliki hubungan yang bermakna   
10. Belajar lebih bermakna dengan cara bekerja sendiri merupakan salah satu prinsip yang terdapat dalam komponen….
 A. inkuri
 B. bertanya
 C. konstruktivisme
 D. masyarakat belajar

CONTOH SOAL UKA 2013



Tes  Pendekatan Whole Language
 Pilih salah satu jawaban yang paling tepat dari beberapa alternatif jawaban yang disediakan! 
 1. Pendekatan pengajaran bahasa Indonesia di SD yang dianut saat ini, kecuali… 
A. pendekatan whole language 
B. pendekatan tujuan 
C. pendekatan komunikatif 
D. pendekatan kontekstual 
2. Pendekatan merupakan seperangkat asumsi yang bersifat aksiomatik. Asumsi yang bersifat aksiomatik mencakup hal-hal tersebut, kecuali … 
A. pengajaran bahasa 
B. penilaian bahasa 
C. hakikat bahasa 
D. belajar nahasa
3. Pendekatan keterampilan proses dalam pembelajaran bahasa adalah pendekatan yang bertujuan untuk memberikan kesepakatan kepada siswa … 
A. terlibat dalam kegiatan pembelajaran 
B. memperoleh pembelajaran yang baik 
C. terlibat dalam pembelajaran secara aktif dan kreatif 
D. mewujudkan pembelajaran yang relevan
4. Munculnya pendekatan keterampilan proses ternyata tidak hanya berfokus pada pencapaian tujuan pembelajarannya saja, melainkan juga pada … 
A.  pemberian pengetahuan, pengalaman, dan keterampilan 
B.  pemanfaatan media yang relevan dengan kemampuan guru 
C.  pemberian pengelolaan kelas yang baik 
D.  pemanfaatan media penulisan yang logis dan sistematis 
5. Dalam pembelajaran bahasa Indonesia dengan keterampilan proses, siswa diharapkan mampu membedakan antara opini dan fakta. Hal ini sesuai dengan salah satu sasaran kemampuan yang harus dikuasai guru.  Hal tersebut berkaitan dengan prinsip-prinsip dalam pendekatan keterampilan proses, khususnya kemampuan … 
A.  mengamati 
B.  mengitung 
C.  menemukan hubungan 
D.   melaksanakan penelitian   
6. Hal yang termasuk dalam komponen Whole language adalah....
 A.  pembelajaran bahasa secara utuh dan terpadu 
B.  pembelajaran bahasa sebelum sekolah formal 
C.  pembelajaran bahasa sesuai dengan lingkungan siswa 
D.  pembelajaran bahasa menurut  keterampilan bahasa. 

7. Dalam kegiatan reading aloud proses pembelajaran bahasa didapat siswa adalah.... 
A.  menyatakan pendapat secara lisan. 
B.  menghafalkan arti kata 
C.  menyimak dan pemahaman bacaan 
D.  menuliskan gagasan utama 
8. Tugas guru dalam kegiatan Journal writing adalah....
 A.  memberi nilai tulisan siswa. 
B.  mengumpulkan pekerjaan siswa. 
C.  membuat role play tulisan siswa. 
D.  memberikan tanggapan tulisan siswa.   
9. Salah satu ciri kelas Whole language adalah.... 
A.  siswa belajar aktif dan terbuka untuk bertanya-jawab 
B.  siswa belajar sesuai dengan tingkat kemampuannya 
C.  guru membawa berbagai macam buku di dalam kelas 
D.  guru mengajarkan keterampilan bahasa secara terpisah 
10. Cara guru melakukan penilaian dalam kelas Whole language adalah dengan .... 
A.  memberikan questionnaire 
B.  mengadakan role play 
C.  melakukan penilaian secara informal. 
D.  menguji secara lisan dan tertulis